Depok | statusberita.com – Imam Budi Hartono, Wakil Walikota Depok, menyampaikan harapannya agar keberadaan Pembina Kerohanian (Pimroh) dapat mengajarkan nilai-nilai religi kepada masyarakat, khususnya bagi generasi muda di Kota Depok.
Menurut Bang Imam, Pimroh berperan strategis dalam mendidik sumber daya manusia yang berkualitas, baik di dunia maupun di akhirat.
“Kita semua memiliki andil yang kuat dalam membentuk karakter anak dan menjadikan Depok sebagai kota yang aman, nyaman, dan religius”, ucapnya, Jum’at (14/04/23) saat penyerahan dana insentif Pimroh di Balai Teratai, Balai Kota Depok.
Selama bulan Ramadhan, terjadi kasus tawuran di Depok yang melibatkan pelajar SD hingga SMA. Oleh karena itu, nilai-nilai agama harus ditanamkan agar pelaku tawuran menjauhi perilaku negatif.
“Mudah-mudahan jumlah Pimroh di Depok terus meningkat. Kalau semua menjadi Ustadz, Ustadzah, atau Pendeta, kita merasa aman. Tidak ada lagi tawuran”, ungkapnya.
“Dengan meningkatnya nilai agama, maka akan meningkatkan iman kita sebagai umat”, pungkasnya.(Arf)