back to top

Usai Longsor, Pemko Padang Usahakan Jalur Sungai Pisang Bisa Dilewati

Date:

Share post:

Reporter: Afrizal

Padang | statusberita.com – Longsor di jalur Sungai Pisang, Bungus, Padang, mengakibatkan akses ke lokasi itu tertutup. Kendaraan tak bisa melewati daerah wisata tersebut. Pemko Padang mengupayakan jalur ini dapat dilalui kembali.

“Kita tengah mengupayakan hari ini kendaraan dapat melalui jalur ini kembali,” ungkap Kepala Dinas Pekerjaan Umum Permukiman Rakyat (PUPR), Tri Hadiyanto, Minggu (4/9/2022).

Diakui Tri Hadiyanto, pihaknya kini masih membersihkan material yang menghalangi jalan. Satu unit eskavator diturunkan untuk membersihkan material tersebut.

“Sedangkan untuk membersihkan seluruh material longsor kita estimasi dalam seminggu ini,” ucapnya.

Longsor di Sungai Pisang terjadi pada Kamis (1/9/2022) malam. Sebanyak sepuluh titik longsor terjadi di kawasan menuju wisata Mandeh.

Sementara itu, Kepala BPBD Kota Padang Endrizal menuturkan, longsor di kawasan itu terjadi akibat hujan deras berkepanjangan. Derasnya hujan, membuat pembersihan material longsor sempat tersendat-sendat.

“Tidak saja longsor, di kawasan Bungus juga terjadi bencana lain seperti banjir rob, pohon tumbang, hingga banjir,” tutur Kepala BPBD Padang itu.(Afrizal)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Ayah dan Balita Tewas Membusuk di Koja, Diduga Istrinya Sudah Lama Tinggal Bersama Kedua Jasad

Jakarta | statusberita.com - Satreskrim Polres Metro Jakarta Utara (Jakut) melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi...

Kebun Bambu di Pancoran Mas Terbakar, Rumah Warga Nyaris Hangus

Depok | statusberita.comย  - Kebun pohon bambu Kavling Depkes terbakar dan hampir memusnahkan tempat tinggal warga, tepatnya di...

Kunjungi Posko Pengungsian Korban Banjir, Bodrex: Pemerintah Wajib Serius Atasi Banjir

Lhoksukon | statusberita.comย  - Sejumlah Gampong di beberapa Kecamatan di Kabupaten Aceh Utara kembali dilanda banjir sehingga membuat...

Heri Julius Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Lueng Bata

Banda Aceh | statusberita.com - Lima rumah warga ludes dilalap si jago Merah, kebakaran diduga akibat adanya hubungan...