back to top

Upaya Pemkot Bandung Atasi Masalah Sampah: TPA Darurat dan TPS Substitusi

Date:

Share post:

Bandung | statusberita.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus berupaya menangani permasalahan sampah pasca Idulfitri. Kendalanya adalah operasional di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti yang mengakibatkan penumpukan di 55 Tempat Pembuangan Sementara (TPS) sampah di Kota Bandung.

Pelaksana Harian Wali Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan bahwa beberapa upaya sedang dilakukan untuk menangani masalah sampah sementara, termasuk menyiapkan TPA darurat dan melakukan pola substitusi di TPS yang overload. Pemkot Bandung juga berharap kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat agar segera memproses normalisasi TPA Sarimukti.

Meskipun demikian, Ema menyebut bahwa perlu ada tinjauan lebih lanjut terkait penggunaan lahan di Cicabe. Jika upaya ini terpaksa dilakukan, Ema memohon kolaborasi dari sejumlah pihak, utamanya masyarakat di wilayah tersebut untuk bisa berbesar hati. Ema juga meminta warga Kota Bandung untuk meniru TPS-3R di RW 12 Kelurahan Maleer yang sudah bisa menangani permasalahan sampah secara mandiri.

โ€œKita upayakan sementara, beberapa lahan milik Pemkot Bandung seperti di Cicabe untuk menampung sementara. Kita juga lakukan pola substitusi di TPS yang overload. Misal dari TPS Cibeunying ke Babakan Siliwangi, begitu TPA sudah memungkinkan, kita angkut ke TPA. Sementara begitu polanya,” ucap Ema di sela-sela meninjau sejumlah wilayah di Kota Bandung, Jumat, 28 April 2023

Pemkot Bandung berharap bahwa dengan adanya upaya-upaya ini, masalah sampah di Kota Bandung dapat segera teratasi dan kembali normal seperti sebelumnya. Kolaborasi dari berbagai pihak, termasuk masyarakat, sangat dibutuhkan untuk mencapai tujuan tersebut. Semoga langkah-langkah yang dilakukan oleh Pemkot Bandung dapat membawa perubahan yang positif bagi Kota Bandung dan lingkungan sekitarnya. (DN)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...