back to top

Terapkan Strategi Pengendalian Inflasi, Walikota Depok Pastikan Pasokan Pangan Selama Ramadhan 1444H Aman

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Mohammad Idris Walikota Depok didampingi Sekda Supian Suri menghadiri Forum Komunikasi Pembangunan Daerah (KOPDAR) Jabar Tahun 2023 di Hotel Mason Pine, Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (16/03/23). Acara tersebut mengambil tema Pertemuan Tingkat Tinggi Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) serta Kesiapsiagaan Jabar Jelang Ramadhan dan Idulfitri 2023.

Walikota Depok yang kerap disapa Kyai Idris itu mengatakan, bahwa persediaan pangan jelang Ramadhan 1444H di Depok aman dan cukup. Namun, bukan tidak mungkin akan terjadi kenaikan harga beberapa komoditas.

“Di Depok pasokan aman, namun karena permintaan tinggi, terjadi kenaikan harga barang – barang tertentu seperti : beras, cabai merah, telur, dan bawang merah. Rata – rata kebutuhan konsumsi selama Ramadan dan mendekati Idul Fitri akan berbeda”, ungkapnya usai mengikuti rangkaian acara Kopdar Jabar 2023.

Dalam mempersiapkan Ramadhan 1444H, lanjut Kyai Idris, Pemkot Depok telah menyiapkan strategi untuk mengendalikan inflasi. Seperti melakukan surprise check sembako di pasar tradisional, menggelar operasi pasar murah, dan memantau harga setiap hari.

“Atas arahan Gubernur Jabar, kerjasama dapat dilakukan dengan berkoordinasi dengan daerah lain, terkait barang yang kurang pasokannya yang dapat mempengaruhi inflasi”, jelasnya.

“Di Depok, inflasi Month to Month (MTM) Februari 2023 sebesar 0,37 persen, sedangkan inflasi Year on Year (YOY) sebesar 6,20 persen dihitung dari Februari 2022 hingga Februari 2023”, tutup Walikota Depok.(Nawi)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Gelar Rapat RPJMD 2025-2029, BAPPEDA Kota Depok Fokus pada Program UMKM Naik Kelas

Depok | statusberita.com - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Depok bersama Asosiasi UMKM Kota Depok, menggelar rapat...

FOZ dan Dompet Dhaufa Bangun Sinergi untuk Keberlanjutan UMKM Indonesia

Bogor | statusberita.com - Dompet Dhaufa, lembaga zakat yang berkomitmen untuk mendukung UMKM di seluruh Indonesia, melakukan Orientasi...

Pelatihan Produk Lokal Sukmajaya Bantu Ibu-Ibu Raih Penghasilan

Depok | statusberita.com - Kelurahan Sukmajaya di Kota Depok berkomitmen untuk mendukung kreativitas pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah...

Cama Marsit Kreasi dan ANP Architecture & IDC Merajut Kerja Sama untuk Memperluas Diri dalam Dunia Usaha

Jakarta | statusberita.com - PT Cama Marsit Kreasi dan ANP Architecture & Interior Design Consultant (IDC), dua kekuatan...