back to top

Sukses Gelar Sunatan Massal: Ibu Walikota Depok Puji Kepedulian PPNI

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Elly Farida Ketua Forum Kota Sehat (FKS) Kota Depok memuji kerja sama Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dengan masyarakat Info Depok yang sukses menggelar acara khitanan massal gratis di Alun-alun Kota Depok hari ini. Acara tersebut diikuti oleh 200 peserta.

“Saya sangat mengapresiasi upaya sosial PPNI dan Info Depok yang telah menyelenggarakan acara khitanan massal untuk 200 anak,” kata Elly yang hadir dalam acara tersebut, Minggu (19/03/23).

Dikatakannya, orang tua peserta khitanan massal merasa sangat terbantu. Di satu sisi, sebagian dari mereka yang mengikuti acara tersebut adalah warga kurang mampu.

“Dampak positifnya juga terlihat jelang puasa, karena anak-anak Depok sudah disunat,” imbuhnya.

Selain khitanan massal, PPNI Depok juga memberikan pelayanan kesehatan gratis dan donor darah bagi penderita Thalassaemia dalam rangka HUT ke-49.

“Diharapkan kegiatan lainnya juga turut berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat Depok dalam memberikan pelayanan sebaik mungkin melalui kegiatan lainnya,” pungkasnya. (Nawi)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Dukung Program Kerja Pemerintah Kupang, Srikandi CS an Gelar Senam Sehat dan Bugar Bersama

Kupang | statusberita.com - Masyarakat di lingkungan Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, dengan antusias mengikuti...

Dinkes Kota Depok Sosialisasikan Kawasan Tanpa Rokok

Depok | statusberita.com - Dalam upaya menurunkan jumlah perokok di tujuh zona bebas tanpa rokok (KTR), Pemerintah Kota...

USAID Prevent TB Edukasi Masyarakat Depok tentang Pentingnya Terapi Pencegahan Tuberkulosis

Depok | statusberita.com - Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) Prevent TB menggelar acara sosialisasi terkait Terapi Pencegahan...

Inovasi Pojok Mobile JKN RSUD KiSA Kota Depok, Akses dan Kepuasan Pasien dalam Era Jaminan Kesehatan

Depok | statusberita.com - Sebagai mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah Khidmat Sehat...