Depok | statusberita.com – Dalam rangka mensosialisasikan Logo Baru Partai Keadilan Sejahtera, ratusan Kader PKS Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, turun ke jalan Nusantara Raya dan jalan Arief Rahman Hakim, menggelar Flashmob sebagi salah satu cara memperkenalkan perubahan Logo PKS kepada masyarakat khususnya wilayah Kota Depok.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kartika Sari.S.Pd, selaku Ketua Seksi Perempuan dan Ketahanan Keluarga (SPKK) PKS Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Khairul Wajdi Ketua DPC PKS Panmas, beserta para kader militan PKS Kota Depok.
Kartika Sari mengatakan, bahwa kegiatan Flashmob ini dilakukan dalam rangka sosialisasi peremajaan Logo baru PKS kepada masyarakat khususnya diwilayah Kecamatan Pancoran Mas, dan wilayah pusatnya Kota Depok.
“Aksi Flashmob ini menurut kami adalah cara efektif dalam mensosialisasikan peremajaan Logo baru PKS kepada masyarakat. Hal iniย purposefulnessย massa yang cerdas, untuk menjelaskan kepada masyarakat, bahwa PKS telah bermetamorfosa menjadi partai yang humanis, ceria, fleksibel, dan yang benar-benar menjadi partai impian masyarakat Kota Depok khususnya”, ucap Ika, Sabtu 20/8/2022.
“Peremajaan logo atau lambang, Mars, serta Hymne PKS ini sudah dirumuskan sejak tahun-tahun sebelumnya, dan esensi perubahan ini, PKS harus tampil lebih segar, lebih dekat dan terbuka untuk semua kalangan, dan semua lapisan masyarakat”, lanjut Ika.
Menyikapi elektabilitas PKS pada tahun 2022 Ika mengatakan, bahwa Kolaborasi meraih kemenangan pada Pemilu 2024 akan dilakukan oleh PKS baik secara internal maupun eksternal. Kolaborasi internal, dengan makin mengokohkan koordinasi struktural.
“Terkait persiapan Pemilu 2024 mendatang, kami akan menggerakkan seluruh sumber daya yang ada, karena seluruh elemen dan kader PKS telah berkomitmen untuk meraih kemenangan 2024 nanti”, ungkap Ika.
“Dengan sistem kaderisasi yang teratur, PKS telah membangun militansi kadernya dengan tujuan menjadi wadah keluarga besar yang saling menyokong satu sama lain, dan tidak bergantung pada figur. PKS akan fokus menyiapkan kepemimpinan nasional yang kuat dengan basis kepemimpinan daerah. Ini dilakukan demi mewujudkan visi misi PKS sebagai partai pelopor mewujudkan cita-cita nasional, sebagaimana termaktub dalam Pembukaan UUD 1945”, tambahnya.
Srikandi PKS ini berharap, dengan disosialisasikannya Logo baru PKS, akan mampu memberikan semangat baru bagi jajaran kader PKS Kota Depok, untuk lebih semangat memperjuangkan hak-hak masyarakat yang masih belum terealisasikan.
“Terimakasih banyak kepada seluruh kader PKS Kota Depok atas kinerja yang luar biasanya, tetap semangat memperjuangkan hak rakyat menuju kehidupan yang lebih baik”, imbuhnya.
“Saya pribadi berharap, jajaran PKS Kota Depok semakin solid kedepannya, dan mari kita rapatkan barisan untuk memenangkan Pemilu 2024 mendatang, serta mari sama-sama kita wujudkan Kota Depok yang Maju, Berbudaya, dan Sejahtera merata bersama”, tutup Ika.(Arifin)