back to top

Ridwan Bae Tegaskan Jangan Ada Lagi Polemik Untuk Balon Bupati Mubar Dari Golkar

Date:

Share post:

MUBAR| statusberita.com – Beberapa pekan terakhir, Partai Golongan Karya menjadi perbincangan di masyarakat, siapa kira-kira Balon Bupati Mubar yang akan mendapatkan rekomendasi dari partai berlambang ‘Beringin’ itu.

Kini ‘problema’ itu mendapatkan titik terang setelah La Ode Darwin mendapatkan surat tugas dari Ketua DPP Partai Golkar, Airlangga Hartanto untuk bertarung di Pilkada Mubar periode 2024-2029.

Ridwan Bae selaku ketua Dewan Pertimbangan DPD I Golkar Sultra, mengatakan jangan ada lagi polemik untuk Calon Bupati Muna Barat karena dari 4 struktur Partai Golkar sudah menunjuk la Ode Darwin sebagai bakal calon Bupati Mubar 204-2029.

” Sekarang ini jangan lagi ada polemik. Bahwa La Ode Darwin ke-Empat struktur partai mulai dari Komcat, Rapimda oleh DPD II, kemudian propinsi terekomendasi DPP, DPP mengeluarkan rekomendasi bahkan untuk memperjuangkan partai golongan karya, artinya telah ditunjuk sebagai calon bupati disitu, jadi tidak usah diperdebatkan lagi, ujar Ridwan Bae, padaKamis, 23 November 2023.

Terkait perubahan surat tugas itu, Anggota DPR RI Dua periode ini mengaskan bahwa surat tugas itu telah diberikan kepada La Ode Darwin dan tidak ada lagi perubahan kedepan.

” Tidak ada lagi perubahan, Insya Allah Ndak ada perubahan,” tegasnya.

Mantan Bupati Muna dua periode ini menilai La Ode Darwin memiliki kapasitas yang layak untuk menjadi Bupati Muna Barat baik itu secara politik, sosial ataupun ekonomi.

” Saya berharap kepada masyarakat, kalau mau maju Muna Barat dari pengamatan saya, secara politik dan sosial yang terbaik dipimpin La Ode Darwin karena dia merakyat dan Dia mau berkorban demi rakyat”, ujarnya.

Sementara itu Ketua DPD II Partai Golkar Mubar, Uking Djasa menegaskan bahwa La Ode Darwin merupakan kader partai Golkar yang sudah memiliki kartu tanda anggota partai.

” Ada KTA-nya, jika ada masyarakat yang mengatakan Dia bukan kader itu tidak benar, ada KTA nya ya,” tegasnya.
(Roni)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...