back to top

Rakor DPD PAN, Hasbullah Rahmad : Upaya Jaga Kekompakan Kebersamaan Internal Partai

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Dalam menghadapi pesta demokrasi yang semakin dekat, para Calon legislatif (Caleg) Partai Amanat Nasional (PAN) telah aktif menjalankan strategi yang inovatif untuk memenangkan hati pemilih.

Dalam dua hari terakhir, giat Latihan Kader Amanat Dasar (LKAD) di Aula Gedung Kinasih Resort, Ciampeun, Tapos, Kota Depok, 7-8 Oktober 2023 tersebut mencakup serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk memperkenalkan caleg kepada pemilih dan membentuk sikap dan perilaku yang mencerminkan integritas sebagai anggota dewan.

Sikap dan perilaku para caleg dianggap sebagai bagian yang tak terpisahkan dari identitas partai dan menjadi penentu kepercayaan masyarakat terhadap kredibilitas mereka. Dalam konteks ini, PAN telah mengadakan serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk memahamkan para caleg mengenai strategi pemenangan dan pentingnya memahami plafon partai.

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jawa Barat PAN, Hasbullah Rahmad, menekankan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya menjaga kekompakan dan kebersamaan di internal partai.

“Kami percaya bahwa kolaborasi antara caleg, ranting, dan cabang sangat penting untuk memenangkan pemilihan ini. Kita harus saling mengenal dan memilih pasangan tandem dengan bijak,” ujar Hasbullah Rahmad.

Salah satu highlight dari kegiatan tersebut adalah rapat koordinasi (rakor) yang diadakan pada hari terakhir. Rakor ini dihadiri oleh seluruh ranting, cabang, dan caleg PAN, membentuk forum yang memungkinkan mereka saling berinteraksi, berdiskusi, dan membangun sinergi. Tujuan utama rakor adalah menghindari gesekan internal, menyelaraskan visi-misi, dan memastikan bahwa semua elemen partai bergerak seiring menuju pemilihan.

Dalam konteks politik yang semakin kompleks, Hasbullah Rahmad menekankan pentingnya kolaborasi di semua tingkatan pemerintahan. “Kedepan, kebijakan pembangunan kita akan membutuhkan dukungan dari kewenangan pusat, provinsi, dan kota. Oleh karena itu, sinergi dan kolaborasi di internal partai merupakan pondasi yang kuat untuk mencapai tujuan tersebut,” tambahnya.

Dia juga mengungkapkan hasil survei terbaru yang menunjukkan peningkatan signifikan dalam perolehan suara partai tersebut. Menurutnya, prestasi luar biasa caleg PAN dalam pemilu sebelumnya berhasil membawa partai tersebut dari 2-3 persen menjadi 7 persen suara nasional.

“Sangat jelas bahwa kinerja para caleg telah berbuah manis, memberikan tambahan suara sebesar 4 persen. Ini adalah fakta yang patut diakui dan disyukuri,” ucap Hasbullah Rahmad.

Lebih lanjut, Hasbullah menjelaskan bahwa berdasarkan hasil survei terkini, PAN diprediksi dapat meraih 4,5 persen suara secara nasional. Dengan menggabungkan kinerja caleg yang telah menyumbangkan 4 persen suara sebelumnya, dan ini berpotensi mencapai lebih dari 8 persen suara nasional.

“Penting untuk dicatat bahwa di Jawa Barat, PAN bahkan sudah mencapai 5,5 persen, melebihi hasil survei nasional. Jika tren positif ini berlanjut hingga akhir Desember, kami yakin PAN dapat mencapai lebih dari 10 persen suara, membawa pulang sekitar 60 kursi DPR RI,” pungkasnya.

PAN dengan tekad yang kuat untuk menjaga kekompakan internalnya berkomitmen untuk melibatkan semua kader dan caleg dalam proses pengambilan keputusan. Dengan demikian, diharapkan bahwa partai ini dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan mencapai kemenangan yang diinginkan dalam pesta demokrasi yang akan datang. (Roni/Edh)

 

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Kadis Perdagangan Tetapkan SK Verifikator Sebelum Pelantikan Bupati, Ada Apa ?

Lombok Timur | statusberita.com - Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lombok Timur Mahsin, secara mengejutkan menetapkan Surat Keputusan yang...

Warga Pondok Jaya Sebut H. Iman Yuniawan Orang yang Berdedikasi Tinggi Kepada Masyarakat

Depok | statusberita.com - Warga Pondok Jaya menyebut mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok dari...

Hadir di TPS 46 Tapos, H. Hamzah Dapat Antusias Warga

Depok | statusberita.com - Kedatangan H. Hamzah di TPS 46 RT 04/ RW 07 Kelurahan Cimpaeun Tapos hari...

Derry Kurnia : Serangan Fajar & Black Campaign Lahirkan Para Politisi Karbitan yang Merusak Sistem Demokrasi Bangsa

Depok | statusberita.com - Menyikapi maraknya pemberitaan terkait 'Serangan Fajar' (bagi - bagi uang pasca pencoblosan Pemilu) Derry...