back to top

Puasa Ramadhan dimulai, Jalanan Jakarta Sepi dan Transjakarta Lancar di Hari Pertama

Date:

Share post:

Jakarta | statusberita.com – Kamis (23/3/2023) menjadi hari pertama puasa Ramadan 2023 di Indonesia. Di Jakarta, sejumlah kantor menerapkan cuti bersama Hari Raya Nyepi, sehingga sejumlah ruas jalan di Ibu Kota terpantau sepi di saat jam pulang kerja. Jalan-jalan seperti MH Thamrin hingga Bundaran Senayan terlihat lancar cenderung sepi, padahal biasanya selalu ramai dan macet.

Pengguna Transjakarta pun terlihat tak seramai biasanya, di dalam bus Koridor 1 Blok M-Kota di jam pulang kantor kali ini, semua pengguna mendapatkan kursi untuk duduk. Padahal, biasanya bus ini selalu penuh dengan pekerja yang ingin pulang ke tujuan masing-masing.

Pusat kuliner di Sabang, Jakarta Pusat juga terpantau sepi, dimana pengguna biasanya sangat sulit mendapatkan parkir dan jalanan di sana selalu macet. Namun, pada puasa pertama hari ini, pemburu takjil pun tidak memadati kawasan tersebut.

Melihat kondisi ini, sejumlah pengguna media sosial pun ikut membagikan pengalaman mereka. Salah satunya, akun Twitter @alohomraa yang membagikan kondisi Halte Grogol yang biasanya ramai, kini sepi.

Meski demikian, sejumlah pekerja merasa senang dengan kondisi ini. Salah satunya, Jessica yang merasa bahwa jalanan yang lancar membuat perjalanan pulang kerja menjadi lebih cepat. Namun, sebagian lainnya tetap merasa khawatir dengan kondisi ini, karena bisa saja terjadi kejahatan di jalanan sepi.(Rz)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...