back to top

PPNI Bireuen “Koh Oek” dan Santuni Anak Yatim

Date:

Share post:

Bireuen | statusberita.com – Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah dan bulan penuh ampunan, sehingga umat Islam menjadikan bulan ini untuk beribadah dan beramal.

Beramal bisa dilakukan dengan berbagai macam cara, tidak selalu berorientasi pada uang, namun banyak hal yang bisa dilakukan guna membantu sesama.

Salah satunya yang dilakukan oleh Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Bireuen, yang mengajak anak yatim untuk “Koh Oek” (red. Bahasa Aceh) atau pangkas rambut secara gratis, pada Rabu, (12/04/2022) kemarin.

Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua PPNI Bireuen, Ns. Mirzal Tawi,M.K.M, atau dikenal dengan Pak Syeh Tawi saat dikonfirmasi oleh awak media kami pada Jum’at (14/04/2023).

“Kami menjemput anak-anak yatim yang diasuh di Panti Asuhan Muhammadiyah Geulanggang Teungoh, dan kami bawa ke salah satu Barber Shop di Kota Bireuen”, ujar Mirzal Tawi.

Lanjut Mirzal, anak-anak Yatim terlihat antusias menyambut kedatangan Tim PPNI Bireuen, dan yang ada di Panti Asuhan hanya 6 orang , sebagian lagi ada yang sudah pulang atau dijemput pihak keluarga.

“Selain kami bawa Koh Oek alias Pangkas rambut, kami juga berikan sedikit santunan uang untuk anak yatim tersebut,” ujar Pak Syeh Tawi.

Saat penyerahan santunan turut hadir Pengasuh Panti, dan Pengurus PPNI Bireuen lainnya, antara lain Wakil Sekretaris Ns.Nurul Husna, M.Kep., Waka Diklat Ns. Nessa Fatna, M.Kep., dan Ketua Divisi Pelayanan Ns. Rizki Marza, S Kep.

Penanggung Jawab Panti Asuhan Muhammadiyah Geulanggang Teungoh Bireuen, ustadz Fajar Ardiansyah merespons baik apa yang telah dilakukan oleh PPNI Bireuen.
โ€œSaya sangat mengapresiasi niat baik yang dilakukan oleh rekan-rekan PPNI Bireuen, karena ini mungkin sangat jarang ada yang melakukan kegiatan amal dengan konsep seperti ini, hal ini yang pertama untuk anak Panti Asuhan kami, bahkan mungkin ini pertama di Bireuen,” ucapnya.

Sementara Bendahara PPNI Bireuen, Fauzi Mahmud yang didampingi korlap Ns.Didi Suryadi, S.Kep, atau dikenal dengan Didi Noah mengatakan bahwa untuk selanjutnya PPNI Bireuen akan mengadakan kegiatan amal seperti ini secara rutin, sebagai wujud rasa kepedulian terhadap anak yatim. โ€œMungkin ke depannya program ini akan menjadi agenda rutin PPNI Bireuen setiap Ramadhan, dengan capaian dan target yang lebih luas,” ungkap Fauzi.

Selanjutnya, Fauzi menyampaikan terimakasih kepada para donatur yang telah berkontribusi untuk terlaksananya kegiatan ini.(Rizki M)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...