Jakarta | statusberita.com – AKBP Achiruddin Hasibuan, mantan Kepala Divisi Operasional Badan Narkotika Nasional, ditahan karena membiarkan putranya, Aditya Hasibuan, melakukan penyerangan terhadap Ken Admiral. Kini, Polda Sumut juga sedang menyelidiki harta kekayaan Achiruddin Hasibuan, karena hobinya mengkoleksi sepeda motor juga ikut terendus.
“Harta kekayaannya sedang kami periksa. Kami selidiki terkait Harley-nya dan lain-lain”, ucap Wadir Polda Sumut Kombes Armia Fahmi, Kamis (27/4/2023).
Hal itu juga disampaikan Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi yang menyatakan, saat ini informasi soal kebiasaan Achiruddin memamerkan barang mewah sedang didalami oleh Inspektorat.
“Saat ini informasi mengenai itu sedang didalami oleh Inspektorat dan Propam. Kami menunggu hasil pemeriksaan mereka”, terang Hadi.
Ia juga menyatakan akan mengkaji apakah kekayaan Achiruddin di luar batas kewajaran atau tidak.
“Tentu saja, kami akan memeriksanya”, tandasnya.
Diketahui, berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), AKBP Achiruddin tercatat hanya memiliki kekayaan sebesar Rp.467 juta. Sepeda motor yang sering dipamerkan AKBP Achiruddin tidak tercatat dalam LHKPN yang dia laporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).(Arf)