back to top

Pimpinan Daerah Pujakesuma Menggelar Rapat Rencana Pembentukan Pemuda Pujakesuma Kabupaten Asahan

Date:

Share post:

Reporter: Joko Hendarto

Asahan | statusberita.com – Dewan Pimpinan Daerah Pujakesuma Kabupaten Asahan menggelar rapat rencana pembentukan Pemuda Pujakesuma Kabupaten Asahan sekaligus melaksanakan sosialisasi implementasi hasil Musyawarah Nasional ( Munas ) Ke – 5 di Jakarta.

Ketua Pimpinan Daerah Pujakesuma Kabupaten Asahan Sunardi S,Sos
Ketua Pimpinan Daerah Pujakesuma Kabupaten Asahan Sunardi S,Sos

Ketua Pimpinan Daerah (PD ) Pujakesuma Kabupaten Asahan Sunardi S, Sos didampingi Sekretaris Isnanto dalam kata sambutannya mengatakan, ” perlunya dibentuk segera Pemuda Pujakesuma Kabupaten Asahan guna mengembangkan sayap sayap organisasi dari tingkat Kabupaten sampai tingkat Desa “, Sabtu ( 02/07/2022 ) pukul 1.30 Wib di RM Angkringan D’ Soto Jogja Sidodadi Kisaran.

Selain rapat rencana pembentukan Pemuda Pujakesuma serta rencana pembentukan Srikandi Kabupaten Asahan, acara ini juga dilaksanakan dalam rangka sosialisasi mewujudkan implementasi dari hasil Musyawarah Nasional Pujakesuma Ke – 5 yang dilaksanakan di hotel Bidakara Jakarta pada tanggal 3 sampai 6 Juni 2022 yang lalu.

Diharapkan kedepannya agar organisasi Pujakesuma Kabupaten Asahan khususnya bersama Pemuda Pujakesuma serta Srikandi Pujakesuma akan dapat lebih kuat, lebih erat lagi dalam kebersamaan ( guyub – red ) serta dapat lebih berani lagi tampil dalam kancah dunia per politikan “, tegas Sunardi.

Ketua Pimpinan Wilayah ( PW ) Pemuda Pujakesuma Sumatera Utara Bambang Hendra Atmojo dalam sambutan dan arahannya meminta dan mengajak kepada seluruh pengurus PD Pujakesuma dan Pemuda Pujakesuma serta Srikandi Pujakesuma di seluruh wilayah Sumatera Utara, untuk bisa bekerja sama dan membuka diri di dalam pengembangan bisnis untuk usaha dibidang UMKM.

Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Pujakesuma Sumatera Utara Bambang Hendra Atmaja
Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Pujakesuma Sumatera Utara Bambang Hendra Atmaja

Hal ini sudah menjadi pembahasan dalam program Pujakesuma saat pelaksanaan Musyawarah Nasional ( Munas ) ke – 5 Pujakesuma di Jakarta. Di dalam Munas disebutkan tentang program program pengembangan bisnis UMKM seperti usaha dibidang peternakan ikan, pertanian serta pertashop. Ini merupakan suatu peluang yang diberikan oleh pemerintah dalam bentuk kerjasama pembinaan dengan keluarga besar Pujakesuma “, tutup Bambang Hendra Atmaja.

Dalam acara rapat rencana pembentukan Pemuda Pujakesuma Kabupaten Asahan, terpilih saudara Wahyudi SP sebagai pemegang mandat pembentukan Pemuda Pujakesama Kabupaten Asahan yang nantinya diharapakan secepatnya membentuk susunan kepengurusan Pemuda Pujakesuma dari mulai tingkat Kabupaten sampai tingkat Desa.

Hadir dalam acara tersebut selain Ketua PW Pujakesuma Sumatera Utara dan PD Pujakesuma Asahan, juga tampak Dewan Pembina Pimpinan Pusat Pujakesuma DR. Pur, Brigjen Ahwan Ismadi beserta rombongan, Ketua PD Pujakesuma Kabupaten Labuhan Batu, Ketua PD Kabupaten Batu Bara, Ketua PD Pujakesuma Kota Tanjung Balai, calon anggota Pemuda Pujakesuma Kabupaten Asahan, Srikandi serta tamu undangan lainnya. ( JH )

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Tidak Menerima Parsel Lebaran, Dedi Mulyadi Sarankan Berikan Kepada Warga yang Kurang Mampu

Kota Bandung | statusberita.com -ย Gubernur Jawa Barat Kang Dedi Mulyadi (KDM) meminta kepada masyarakat untuk tidak memberikan parsel...

Metro Modest Fashion Week 2023, Desain Eksklusif bersama Desainer Anak Bangsa di Margo City Depok

Depok | statusberita.com - Metro, salah satu pusat fashion terkemuka di Indonesia, terus memperkuat kolaborasinya dengan perempuan kreatif...

Pengesahan Perpu Cipta Kerja Menjadi UU Disoal Oleh Ketua Asosiasi Kader Sosio – Ekonomi Strategis

Jakarta | statusberita.com - Suroto, Ketua Umum Asosiasi Kader Sosial Ekonomi Strategis (Akses), menanggapi pemberlakuan Peraturan Pemerintah Pengganti...

Kemitraan antara PLN dan Kementerian ATR/BPN untuk Mempercepat Sertifikasi Lahan dan Memitigasi Masalah Aset

Jakarta | statusberita.com - PT PLN (Persero) melanjutkan kemitraan dengan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN)...