back to top

Pemuda Pancasila Kabupaten Belu Bersatu Dukung Pileg Melki Laka Lena 2024

Date:

Share post:

Kupang | statusberita.com – Pimpinan Pemuda Pancasila Cabang Kabupaten Belu menyatakan dukungannya kepada Melkiades Laka Lena, Ketua Umum Golkar NTT, untuk mencalonkan diri kembali di Pileg 2024. Hal itu disampaikan Ketua Cabang Kabupaten Belu, Maksi Tahoni, dalam pertemuan dengan Pimpinan Pemuda Pancasila tingkat Kabupaten dan daerah se-Kabupaten Belu. 

“Kami berharap teman-teman semua baik di tingkat Kabupaten maupun daerah dapat mendukung Bapak Melkiades Laka Lena. Kami menghimbau kepada pimpinan kami untuk mensosialisasikan hal ini kepada seluruh anggota untuk mendukung beliau sepenuhnya menjadi anggota DPR RI periode berikutnya. ,” kata Maksi, Selasa (02/05/2023)

Ditambahkannya, “Seperti yang kita ketahui, Pemuda Pancasila Cabang Kabupaten Belu telah mendapatkan apresiasi dari Ketua Pemuda Pancasila Japto Suryo Sumarno atas dedikasinya dalam pengembangan Pemuda Pancasila di NTT khususnya di Kabupaten Belu melalui kegiatan sosial. seperti beasiswa bagi siswa kurang mampu, bantuan sembako bagi yang membutuhkan, pemeriksaan kesehatan gratis, donor darah, dan kegiatan sosial lainnya yang telah dilakukan oleh Pemuda Pancasila Cabang Kabupaten Belu,”pungkasnya.

Hal senada diungkapkan Ketua Dewan Pemuda Pancasila Provinsi NTT Adrianus Agal, SH, MH. Sebagai Ketua Dewan Pemuda Pancasila Provinsi NTT, dirinya menginstruksikan kepada seluruh anggota Pemuda Pancasila di NTT untuk mendukung Cabang Kabupaten Belu dalam pengesahan Bapak Melki Laka Lena.

“Pemuda Pancasila di NTT harus mulai mengambil sikap mendukung Pak Melki Laka Lena. Saya menghimbau seluruh kader Pemuda Pancasila di NTT untuk mendukung keputusan Cabang Kabupaten Belu tersebut,” ujarnya saat dihubungi melalui WhatsApp. (Arifin)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Kadis Perdagangan Tetapkan SK Verifikator Sebelum Pelantikan Bupati, Ada Apa ?

Lombok Timur | statusberita.com - Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lombok Timur Mahsin, secara mengejutkan menetapkan Surat Keputusan yang...

Warga Pondok Jaya Sebut H. Iman Yuniawan Orang yang Berdedikasi Tinggi Kepada Masyarakat

Depok | statusberita.com - Warga Pondok Jaya menyebut mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok dari...

Hadir di TPS 46 Tapos, H. Hamzah Dapat Antusias Warga

Depok | statusberita.com - Kedatangan H. Hamzah di TPS 46 RT 04/ RW 07 Kelurahan Cimpaeun Tapos hari...

Derry Kurnia : Serangan Fajar & Black Campaign Lahirkan Para Politisi Karbitan yang Merusak Sistem Demokrasi Bangsa

Depok | statusberita.com - Menyikapi maraknya pemberitaan terkait 'Serangan Fajar' (bagi - bagi uang pasca pencoblosan Pemilu) Derry...