back to top

Pemeriksaan Saksi-saksi Dua Tersangka Ekspor 121Ton Minyak Goreng Belum Ditahan

Date:

Share post:

Reporter: Okik

Surabaya  | statusberita.com – Dalam mengembangkan kasus ekspor 121 ton atau sekitar 10.234 karton minyak goreng kemasan yang dibongkar Kamis (12/5/2022) lalu. Polisi hingga kini belum melakukan penahanan terhadap 2 tersangka yang bakal mengekspor minyak goreng kemasan tersebut dengan rute dari Terminal Teluk Lamong Surabaya ke Timor Leste.

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Ajun Komisaris Polisi. Arief Ryzki Wicaksana membenarkan saat ini pihaknya belum melakukan penahanan 2 tersangka tersebut.

“Iya memang belum kita lakukan penahanan,” kata Arief saat dikonfirmasi, Sabtu (21/5/2022).

Arief menerangkan, bahwa saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan pengembangan sejumlah saksi – saksi. Diketahui,ada 9 saksi dimintai keterangan mengenai peran serta modus 2 tersangka ini.

“Karenanya kami lakukan pemeriksaan atas saksi yang lain dan banyak saksi-saksi lagi yang harus diperiksa,” ujarnya.

Mengenai kemungkinan adanya tambahan tersangka lain dalam kasus ini, Arief tak menjelaskan secara gamblang. Namun, pihaknya masih berupaya mendalami kasus tersebut.”Tidak tahu ada kemungkinan lain atau seperti apa,” tutupnya.

Seperti yang telah disampaikan media, polisi berhasil menggagalkan upaya ekspor 121 ton minyak goreng kemasan ke Timor Leste dari Terminal Teluk Lamong Surabaya. Terdapat 8 kontainer memuat 10.234 karton berisi minyak goreng kemasan dan telah diamankan petugas.

Dokumen surat inilah diduga dijadikan modus operandi pelaku dalam proses ekspor ilegal tersebut. Para pelaku diduga dengan sengaja melaporkan jenis barang berbeda saat pengurusan dokumen ekspor ke Bea dan Cukai.Sebagai informasi. Kasus ekspor 121 ton (10.234) karton minyak goreng kemasan ini dirilis langsung Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto hingga Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta di lokasi Terminal Teluk Lamong Surabaya.(okik)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...