Kupang | statusberita.com – Setelah sehari sebelumnya Arifin, Sekretaris II Ikatan Arema Kupang NTT, menerima kunjungan para pengurus beserta anggota Ikatan Arema Kupang NTT dikediamannya dikawasan Puri Manulai Indah, Kecamatan Alak, Kota Kupang, dalam rangka memberikan ucapan Selamat Hari Raya Natal tahun 2022, sebagai bentuk rasa Toleransi Beragama diantara sesama anggota Ikatan Arema Kupang.
Maka pada hari Selasa sore 27/12/2022, kembali Arifin menerima kado Natal istimewa, yaitu tanpa disangka ternyata Penasehat, Ketua dan Wakil Ketua Ikatan Arema Kupang NTT, juga berkenan mengunjungi serta menyampaikan Selamat Hari Natal baginya.
Sam Sugiono selaku Penasehat beserta istri, Sam Soponyono Ketua beserta istri, dan Sam Haris Wakil Ketua, juga mengunjungi anggota lainnya seperti Tatik, serta Rey Soka yang juga merayakan Natal.
“Iya ini kami lakukan sebagai bentuk rasa Toleransi kami terhadap para anggota, atau sodara-sodara kita non muslim yang hari ini sedang merayakan Natal, tentunya walaupun keyakinan kami berbeda namun, kami semua bersaudara”, ucap Sam Soponyono, Ketua Ikatan Arema Kupang.
“Jujur saya jadi terharu karena Penasehat, Ketua dan Wakil Ketua berkenan mengunjungi gubuk saya yang berantakan ini, sungguh luar biasa semangat Toleransi dari saudara-saudara di Ikatan Arema Kupang ini, saya beserta keluarga hanya bisa menghaturkan rasa Terimakasih yang tak terhingga”, ungkap Arifin.(Arifin)