back to top

PAM Jaya Bersinergi dengan UI untuk Penelitian dan Pengukuran Ketahanan Pelayanan Air Minum

Date:

Share post:

Jakarta | statusberita.com – PAM Jaya bekerjasama dengan Unit Kerja Khusus Center for Strategic and Global Studies Sekolah Kajian Stratejik dan Global (UKK CSGS SKSG) Universitas Indonesia untuk melakukan studi tentang ketahanan pelayanan air minum. Kesepahaman bersama ini ditandatangani oleh Direktur Utama PAM Jaya, Arief Nasrudin, dan Kepala UKK CSGS SKSG Universitas Indonesia, Shobichatul Aminah, Kamis (20/7/2023).

Kolaborasi ini bertujuan untuk melakukan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat berupa kajian, penelitian, terutama pengukuran mengenai ketahanan pelayanan air minum di PAM Jaya.

Arief mengungkapkan bahwa kerjasama ini akan memberikan manfaat bagi PAM Jaya dengan menyediakan kajian yang komprehensif untuk perbaikan pelayanan. Rencananya, sinergi ini akan diwujudkan melalui Focus Group Discussion secara daring maupun tatap muka, serta kegiatan penelitian.

PAM Jaya telah berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanannya dalam berbagai aspek, dan dalam kolaborasi ini, mereka akan melakukan kajian indeks gangguan pelayanan. Hasil kajian tersebut akan digunakan untuk melakukan perbaikan yang lebih tepat sasaran.

Shobichatul menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan rekomendasi kepada PAM Jaya, termasuk rekomendasi administrasi, teknis, posisi kuadran pelayanan, dan alat ukur kebijakan. Proses penelitian akan dilaksanakan oleh tim Pusat Riset Ketahanan Nasional (PRKN), sebuah Unit Usaha dari UKK CSGS SKSG Universitas Indonesia.

Ketua PRKN SKSG UI, Arthur Josias Simon Runturambi, menjelaskan bahwa metode penelitian yang akan digunakan mencakup verifikasi, konfirmasi, dan validasi untuk membentuk model jaring laba-laba kesiapan sistem pelayanan PAM dan model gangguan pelayanan PAM.

Tim PRKN SKSG UI mendukung visi besar PAM Jaya untuk mencapai kedaulatan air di Jakarta dengan meningkatkan cakupan pelayanan hingga 100% pada tahun 2030. Visi ini adalah harapan semua pihak, termasuk mereka yang terlibat di dunia pendidikan, sebagai bagian dari warga Jakarta, yang berkomitmen dalam mewujudkan tujuan tersebut.(Rz)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...