Banda Aceh | statusberita.com – Terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kota Banda Aceh Mohd Fathir Arrifqi Ar bertekad akan melakukan inovasi gagasan terbaik sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing jajaran pimpinan.
Hal itu dikatakan Ipmawan Fathir yang merupakan putra asli dari Ayahanda Dr. Amin Haris. M.Pd dalam kata sambutannya saat terpilih menjadi Ketua Umum Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kota Banda Aceh setelah Perkaderan Taruna Melati I yang berlangsung di Aula Stikes Muhammadiyah Aceh pada Senin, 10 April 2023.
“Kita sebagai pengurus baru PD IPM Kota Banda Aceh akan menjalankan tugas dan fungsi masing-masing bidang sesuai dengan khitah ikatan Perjuangan IPM yang merujuk pada AD/ART dan Sesuai Tema yani, Membentuk Kualitas Karakter Pelajar Kemajuan dan Berakhlakul Kharimah” kata Fathir.
Selain itu, Fathir juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin PD IPM Kota Banda Aceh dua tahun kedepan.
“Terima kasih atas amanah teman-teman yang mempercayakan saya untuk menahkodai PD IPM Kota Banda Aceh selama satu periode ke depan,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Aceh, T. Denis Feronika, pada kesempatan itu, meminta seluruh Ortom Muhammadiyah se-tingkat seperti PDM, PDA, PDPM, DPC IMM, PDNA, Hizbul Wathan, Tapak Suci serta pihak lain agar bergerak secara kolektif dan kolegial dalam membimbing dan membina pengurus baru tersebut.
Denis juga menambahkan bahwa dengan terpilihnya Fathir sebagai Ketua Umum, dan Fathurrahman serta Rossy Dini Handayani sebagai Sekretaris Umum dan Bendahara Umum terpilih, roda kemimpinan akan berlangsung di tangan mereka untuk menciptakan generasi selanjutnya. (Rizki M)