back to top

Kunjungi IKN, Rendhika Terinspirasi Dirikan Ponpes

Date:

Share post:

Kalimantan Timur | statusberita.com – Kota Nusantara atau IKN merupakan proyek ambisius sebagai ibu kota masa depan Indonesia yang diharapkan akan diresmikan pada 17 Agustus 2024 seiring dengan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-79. Rencananya, IKN akan menggantikan peran Jakarta sebagai ibu kota negara sejak tahun 1945.

Dalam kunjungan ke IKN yang berlokasi di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Ketua Angkatan Muda Kabah (AMK), H Rendhika D Harsono, bersama Sekretaris Jenderal Ainul Yaqin dan beberapa pengurus harian Pimpinan Nasional AMK, serta perwakilan AMK dari beberapa wilayah, menyertai Utusan Khusus Presiden (UKP) Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan, yang juga menjadi Pelaksana Tugas Ketua Umum DPP PPP, Muhamad Mardiono, dan Sekretaris Jenderal Gus Arwani Thomafi.

Dalam kesempatan tersebut, Muhamad Mardiono yang juga sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan, berbicara tentang pentingnya mengenalkan konsep besar IKN kepada generasi muda. Oleh karena itu, Mardiono mengajak organisasi kepemudaan, termasuk Angkatan Muda Kabah (AMK), Gerakan Pemuda Kabah (GPK), Gerakan Muda Pembangunan Indonesia (GMPI), dan Wanita Persatuan Pembangunan (WPP), untuk terlibat dalam upaya tersebut.

Selama kunjungan tersebut, tampak banyak hal yang dibutuhkan di IKN, seperti penguatan moral dan spiritual serta penciptaan lingkungan yang berbasis agama Islam. Terinspirasi dari kunjungan ini, Rendhika sebagai kader dan pengurus harian Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP), berkeinginan untuk mendirikan Pondok Pesantren di IKN. Menurutnya, pendidikan agama, khususnya melalui pondok pesantren, merupakan lembaga pendidikan yang strategis dan mampu membangun fundamen serta memperkuat moral masyarakat, terutama menghadapi pembangunan kawasan IKN yang sedang berjalan dan bertambahnya jumlah tenaga kerja yang masuk ke sana.

Rendhika dan rombongan dari AMK menyampaikan rasa terima kasih kepada Muhamad Mardiono dan Gus Sekjen Arwani Thomafi atas kesempatan untuk mengenal dan belajar tentang konsep besar IKN. Hal ini memberikan banyak inspirasi bagi AMK, termasuk rencana mendirikan Pondok Pesantren di IKN.

Dalam kesempatan tersebut, beberapa perwakilan legislatif dari AMK juga ikut hadir untuk belajar dan mengetahui progres perkembangan IKN, di antaranya Agus Sutisna, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Jepara Jawa Tengah, Ayi Suryana Wakil Ketua DPRD Kabupaten Garut Ekky Ahmad Muzaki Ramdhani Sekretaris 1 DPRD Kabupaten Sumedang Jawa Barat, dan Depati Gandhi Ketua Komisi A DPRD Pangkal Pinang. Semua pihak berharap bahwa IKN akan menjadi pusat kemajuan dan perkembangan Indonesia ke depan. (herman)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Wagub NTT Tinjau Resort Mewah di Labuan Bajo, Dorong Kemitraan dengan UMKM Lokal

Kupang, NTT | statusberita.com โ€“ Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Johni Asadoma, melakukan kunjungan kerja ke dua...

SMP Negeri 4 Randudongkal Sukses Gelar Pesantren Ramadhan 1446 H

PEMALANG | statusberita.com - Bulan suci Ramadhan menjadi momen istimewa bagi umat Islam untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan....

IMAC 2024 ILUNI UI Membuka Peluang Film Pendek di Lampung

Lampung | statusberita.com - Creative Industry Hub ILUNI UI (CIHUI), bagian dari Ikatan Alumni Universitas Indonesia, telah menggelar...

JARA Aceh Besar Ajak Seluruh Peserta Pemilu 2024 Lebih Bermartabat

Aceh | statusberita.comย  - Koordinator JARA Wilayah Aceh Besar (Jaringan Aspirasi Rakyat Aceh) Riki Suhendra mengajak kepada seluruh...