back to top

Kolaborasi Kiara dan WCD Kabupaten Bogor, Pembinaan Usia Dini dan Pengelolaan Sampah

Date:

Share post:

Bogor | statusberita.com – Bumi adalah asal-usul, sejarah, dan rumah bagi manusia. Walaupun tidak diketahui dengan pasti berapa lama Bumi telah ada, yang jelas usianya lebih tua daripada manusia dan semua makhluk hidup saat ini.

Namun, Bumi mengalami perubahan yang signifikan dari hari ke hari. Banyak bencana seperti banjir, tanah longsor, dan kerusakan alam terjadi akibat ulah manusia. Bumi kita tidak lagi utuh, dan kita merasakan dampaknya secara nyata.

Kegiatan “Barudak Situ” yang diadakan oleh Kakak-Kakak Barudak Situ baru-baru ini di pendopo Latin (Lembaga Alam Tropika Indonesia) merupakan bagian dari program Female Power Green Camp yang dicanangkan oleh Yayasan Konservasi Ekosistem Alam Nusantara (KIARA).

Acara tersebut dimulai dengan pembukaan oleh Ketua Pelaksana Barudak Situ, Kak Ocha, yang dipandu oleh MC Kak Angger dan Kak Rini. Kemudian dilanjutkan dengan games yang menarik dan edukatif oleh Ibun Vonny, serta sesi Materi Kampanye Pengelolaan Sampah oleh Kakak Hapsari, yang merupakan pemimpin WCD Kabupaten Bogor.

Dalam kegiatan itu, peserta kegiatan membuat poster kampanye yang bertujuan untuk mengajak masyarakat agar lebih peduli dan bersemangat dalam gotong royong menanggulangi permasalahan sampah yang berdampak pada ekosistem Bumi.

“Kegiatan tersebut berlangsung sangat seru, adik-adik dari Barudak Situ Gede sangat antusias mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir. Ternyata, meskipun berusia antara 6 hingga 15 tahun, adik-adik ini telah terbiasa menjaga lingkungan sekitar mereka. Mereka bahkan mampu mengkategorikan sampah menjadi organik, anorganik, residu, maupun sampah B3 (Bahan Berbahaya Beracun),” ungkap Ocha, Rabu (07/06/2023)

Adik-adik ini secara rutin menjalankan kegiatan kebersihan di wilayah Situ Gede bersama Pendekar Sampah Giri Marhara. Dalam kegiatan tersebut, mereka berhasil mengumpulkan sejumlah 27,60 kg sampah yang kemudian dikirimkan ke Tempat Pembuangan Sampah (TPS) setempat.

Semoga semangat kita dalam menjaga Bumi terus menular kepada semua orang dan menjadikannya sebagai bagian dari gaya hidup kita. (An)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...