back to top

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Update Rumput JIS Sudah Siap Pasang

Date:

Share post:

Jakarta | statusberita.com – Erick Thohir Ketua Umum (ketum) persatuan sepakbola seluruh Indonesia (PSSI) mengabarkan perkembangan Venue-venue Piala Dunia U-17 2023, salah satunya rumput Jakarta Internasional Stadium (JIS). Sunter Jakarta Utara.

Di ketahui, perhelatan Piala Dunia U-17 2023 menyisakan waktu 30 hari menjelang kick off. Semakin dekatnya pesta sepak bola kategori Usia 17 tahun ini membuat persatuan sepakbola seluruh Indonesia (PSSI) selaku federasi sepak bola Indonesia ngebut segala persiapan.

Di antara nya hal yang terpenting adalah kesiapan venue pelaksanaan Piala Dunia U-17. Seperti diketahui untuk perhelatan Piala Dunia U-17, PSSI menyiapkan empat stadion sebagai lokasi pertandingan.

Dari keempat stadion tersebut antara lain, Jakarta Internasional Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo) dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Keempat stadion ini, satu stadion yakni Jakarta Internasional Stadium (JIS) sempat membuat heboh terkait permasalahan rumput. Namun kini Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI memastikan permasalahan rumput di JIS sudah siap.

“Di Jakarta sendiri, saya mendapat laporan bahwa rumput dari Universitas Pelita Harapan (UPH) segera dipasang. Kita juga menunggu rumput tambahan bila diperlukan. Ada rumput tambahan juga dari Dewa United,โ€ ucapnya saat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Selain pemasangan rumput, Ketua umum PSSI Erick Thohir juga memastikan bahwa akses penunjang lain juga sudah siap untuk menyambut perhelatan Piala Dunia Usia 17 (U-17).

“Saya juga sudah cek mengenai akses penyeberangan dan lainnya juga,โ€ ungkap pria yang juga menjabat Materi BUMN tersebut.

Bukan hanya di Jakarta Internasional Stadium (JIS) Erick Thohir juga menjelaskan mengenai perkembangan persiapan infrastruktur di stadion-stadion lainnya yang menjadi venue Piala Dunia U-17.

Iya juga mengatakan,”Di Jalak Harupat kan nanti rencananya di sekitar stadion itu tidak ada tempat parkir, tetapi ada shuttle bus karena di zona itu akan jadi zona event untuk Piala Dunia.”

“Kalau di Surabaya, kemarin saya sudah berkoordinasi langsung dengan Pak Eri Cahyadi (Wali Kota Surabaya) mereka sudah melakukan pengaspalan tambahan, lalu penambahan juga hal-hal yang dibutuhkan sesuai dengan tanggung jawab bersama,” ungkapnya.

Erick Thohir semakin optimis Kini dengan segala persiapan yang semakin matang,perhelatan Piala Dunia U-17 bisa memberikan dampak yang positif.

perlu diketahui perhelatan Piala DUnia U-17 2023 di Indonesia dijadwalkan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023.(sawijan)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...