Reporter: Eko B Art
Pemalang | STATUSBERITA.com – Kepala Dinas Kominfo kabupaten Pemalang Drs Yanuarius Nitbani bersama jajarannya lakukan kunjungan untuk pengecekan jaringan internet dibeberapa titik blank spot di daerah kabupaten Pemalang, Selasa 19 Juli 2022.
Dalam keterangannya kepada awak media Yanuarius Nitbani menyampaikan bahwa hari ini kita bersama teman-teman dari Kominfo ada Pak Sekdin dan juga rekan-rekan yang lain, Kami datang ke beberapa titik desa untuk bisa melihat pemasangan akses internet, dan beberapa hal yang bisa Kami dapatkan ternyata jaringan Internet ini berdampak banyak manfaat yang bisa di nikmati oleh masyarakat dan juga oleh Pemerintah Desa.
Tentunya tentang kemudahan jaringan internet yang sudah gampang dijangkau, dan yang mudah diakses sehingga harapannya nantinya dengan kondisi ini bisa dipakai dengam sebaik baiknya, sehingga bisa terus diakses dan dimanfaatkan serta tidak ada gangguan, seandainyapun ada gangguan pastinya harus sudah cepat bisa teratasi, sehingga nanti dengan sendirinya pelayanan bisa lebih baik dan fasilitas ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat luas dengan mudah, yang dampaknya nanti bisa menambah kreatifitas, informasi ilmu yang bermanfaat dan bila memungkinkan bisa menambah income bagi masyarakat, khususnya di sektor UMKM yang bisa kerjasama dengan Bumdes, dan mudah mudahan Pemdes setempat juga bisa meningkatkan akses fasilitas jaringan internet ini untuk mendukung program DEDI (desa digital) yang dicanangkan oleh Pemerintah daerah kabupaten Pemalang.
Artinya, secara khusus Kita bisa lihat hal positif luar biasa hari ini, dimana di beberapa titik jaringan Internet yang sudah terpasang dan harapannya kedepan bisa mengatasi semua masalah kendala blankspot di semua wilayah di daerah kabupaten Pemalang,” pungkas Yanwar Nitbani. (Eko B Art)