back to top

Jalan Berlubang Kembali Dikeluhkan Warga Binuang Kampung Dalam Kota Padang, Menanti Segera Ada Perbaikan

Date:

Share post:

Reporter: Afrizal

Padang | statusberita.com – Jalan berlubang di Kel. Binuang Kampung Dalam kembali dikeluhkan. Warga pun menanti agar segera dilakukan perbaikan. Karena beberapa jalan dilaporkan mulai mengalami kerusakan, terutama saat musim hujan datang seperti sekarang, Senin (5/9/2022).

Beberapa kawasan yang dikeluhkan seperti Jalan Raya Kampung dalam, Jalan Binuang, Jalan depan SMP negeri 14 Padang. Sebagian besar mengalami kerusakan dan berlubang. Aspal pun mulai banyak mengikis dan saat hujan air akan menggenang pada setiap jalan yang berlubang. Kondisi itu sangat dikeluhkan lantaran berpotensi menyebabkan kecelakaan.

“Kalau kena genangan air gitu kan bahaya warga, nggak keliatan itu kedalamannya. Orang yang nggak setiap hari lewat sini bisa jatuh kecelakaan,” kata warga, salah satu pengendara yang melintasi Kel Binuang kampung dalam kecamatan Pauh kota Padang.

Dia pun berharap agar Pemerintah Kota Padang segera melakukan pembenahan pada area jalan yang rusak tersebut. Dia juga menyampaikan jika jalan rusak di kawasan Jl. Raya Binuang kampung dalam itu hampir selalu terjadi setiap tahunnya. Terutama saat musim hujan seperti saat ini. Dimana kerusakan bermula saat aspal mulai mengikis dan mengelupas.

“Di sini (Jl. Binuang kampung dalam kemacetan Pauh kota Padang) memang sering rusak, sepertinya hampir setiap tahun saat musim hujan itu seperti ini,” beber dia.

Hal senada juga disampaikan salah satu pengendara jalan yang tengah melintas di kawasan Jl. Kampung dalam, masyarakat. Dia menyampaikan, kawasan tersebut sering mengalami kerusakan saat musim hujan seperti sekarang.

Kondisi itu ia nilai sangat menganggu proses lalu lintas di jalur yang lumayan padat itu. Terlebih, kerusakan merata di sepanjang Jalan Binuang kampung dalam. Sehingga dia herharap agar Pemkot Padang melalui dinas terkait segera melakukan perbaikan secepatnya.

“Di sini kan jalur padat. Kerusakan nggak hanya di bagian tengah, tapi pinggir jalan juga, sampai Proliman sana. Itu sangat mengganggu. Harusnya segera dibenahi dengan kualitas aspal yang bagus. Tadi memang diperbaiki, tapi sebagian dan belum semua,” jelasnya.(af)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Wagub NTT Tinjau Resort Mewah di Labuan Bajo, Dorong Kemitraan dengan UMKM Lokal

Kupang, NTT | statusberita.com โ€“ Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Johni Asadoma, melakukan kunjungan kerja ke dua...

SMP Negeri 4 Randudongkal Sukses Gelar Pesantren Ramadhan 1446 H

PEMALANG | statusberita.com - Bulan suci Ramadhan menjadi momen istimewa bagi umat Islam untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan....

IMAC 2024 ILUNI UI Membuka Peluang Film Pendek di Lampung

Lampung | statusberita.com - Creative Industry Hub ILUNI UI (CIHUI), bagian dari Ikatan Alumni Universitas Indonesia, telah menggelar...

JARA Aceh Besar Ajak Seluruh Peserta Pemilu 2024 Lebih Bermartabat

Aceh | statusberita.comย  - Koordinator JARA Wilayah Aceh Besar (Jaringan Aspirasi Rakyat Aceh) Riki Suhendra mengajak kepada seluruh...