back to top

Inovatif! Indonesia Siap Bangun Pabrik Panel Surya, Simak Lokasinya yang Strategis

Date:

Share post:

Jakarta | statusberita.com – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Indonesia akan membangun industri pabrik panel surya untuk mendukung kekayaan sumber energi baru terbarukan (EBT) di Indonesia. Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM, Dadan Kusdiana mengatakan bahwa Indonesia selama ini hanya mengimpor panel surya dari negara lain dan ingin membangun industri yang hulunya di Indonesia. Dadan juga menyebutkan bahwa salah satu daerah di Indonesia yang memiliki potensi untuk proyek pabrik panel surya adalah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Hal ini karena Bangka Belitung memiliki pasir kuarsa, salah satu bahan baku pembuatan panel surya, Jum’at (17/3/2023).

Indonesia tidak hanya akan membangun satu pabrik panel surya, tetapi beberapa jenis pabrik panel surya di Indonesia. Menurut Dadan, sudah ada calon investor yang tertarik untuk menyediakan salah satu komponen dalam pembuatan panel surya, yaitu kacanya. Sebagian besar kaca di Indonesia telah tersedia, tetapi ada investor yang ingin membangun kaca untuk panel surya yang ada di Bangka Belitung.

Permintaan dunia terhadap pasir kuarsa Indonesia sebagai bahan baku pembuatan panel surya telah meningkat tajam dalam beberapa tahun terakhir. Pasir kuarsa yang mengandung silika lebih dari 99,5% dengan kandungan besi yang rendah diperlukan dalam pembuatan panel surya. Rezky Syahrir dari Advisory Board Himpunan Penambang Kuarsa Indonesia (HIPKI) menyatakan bahwa peningkatan permintaan pasir kuarsa belum pernah terjadi sebelumnya dan merupakan sejarah penjualan pasir kuarsa di Indonesia. Pasir kuarsa yang dihasilkan Indonesia memiliki kadar hingga 99,5% dan bersaing dengan pasir kuarsa dari Australia, yang hanya memiliki kadar high grade silica mencapai 99,9%.

Dalam rangka memanfaatkan potensi sumber daya alam yang dimiliki Indonesia, Kementerian ESDM akan membangun pabrik panel surya dan meningkatkan penggunaan sumber energi baru terbarukan di Indonesia. Hal ini diharapkan dapat membantu Indonesia menjadi lebih mandiri dalam produksi panel surya dan meningkatkan perekonomian Indonesia.(Rz)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...