back to top

IKPM Gontor Babel Kawal Calon Pelajar Tahun 2023

Date:

Share post:

Bangka Belitung | statusberita.com – Sebagai upaya untuk meningkatkan pendidikan di Indonesia, Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Cabang Bangka Belitung (Babel) telah mengambil langkah untuk mengurus keberangkatan Calon Pelajar (Capel) dan santri/santriwati Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG), Minggu (30/04/2023).

Para wali santri berkumpul di rumah Alm. H. Murdiman di area TK Eka Rini untuk mengantarkan anak-anak mereka mendaftar ke Pesantren Gontor yang berlokasi di Gontor 7 Lampung pada tanggal 12 Syawal 1444 H.

Pada hari tersebut, ada beberapa rombongan yang berangkat, di antaranya adalah 7 wali calon pelajar, 2 pembimbing (1 ustadz dan 1 ustadzah), 15 santri lama yang menuju Gontor 7 & Gontor P8 (7 putra & 8 putri), 9 calon pelajar, 4 santri putra, 2 mahasiswa, 2 pembimbing ustadz yang menuju Pulau Jawa, serta 5 santri putri, 1 mahasiswi, dan 1 pembimbing ustadzah yang juga menuju Pulau Jawa. Selain itu, ada juga 8 santri dan 2 pembimbing yang berangkat menuju Aceh.

Sebelum berangkat, Ketua IKPM Gontor Babel, Ustad Edduar Setiawan memberikan pengarahan untuk memastikan kelancaran acara. Sedangkan Ustadย  Dodi William dan Ustadzah Lia Angreani dipercayakan menjadi Pembimbing Konsulat putra dan putri, seperti halnya sebelumnya.

Sementara itu, di Bandara Depati Amir Pangkal Pinang, Ustad Aditya, Ustad Ronal, dan beberapa rekan lainnya menyertai para pelajar yang kembali menuju Pesantren kampus Aceh dan kampus di Pulau Jawa.

Ustad Aditya menjadi pembimbing yang mengantar santri kembali ke Pondok Gontor di Pulau Jawa, sedangkan Ustad Ronal Ferdiansyah dan rekannya mengawal 8 santri untuk berangkat menuju Aceh.

Sebelum keberangkatan, Ustad Edduar Setiawan mengajak para wali santri, capel Gontor, dan rombongan lainnya untuk berdoa demi keselamatan dalam perjalanan. Dia juga berharap semoga anak-anak dari Bangka Belitung ini dapat diterima di Pondok Modern Darussalam Gontor dan kelak dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.

“Semoga anak-anak kita dari Bangka Belitung, semuanya diterima masuk ke Pondok Modern Darussalam Gontor. Semoga kelak mereka bisa menebar kebermanfaatan di Tanah kelahirannya” Pungkas Ketua IKPM Gontor Babel yang penuh semangat ini. (Alvhi Peci)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Berikan Dukungan Kepada Pihak Sekolah, Gubernur Jabar Bakal Kawal Kasus Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Bandungย | statusberita.com - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi datangi SMAN 1 Bandung untuk memastikan bahwa proses belajar mengajar...

Walikota Depok Dukung Penuh Keputusan Gubernur Jabar Copot Kepsek SMAN 6

Depok | statusberita.com - Walikota Depok Supian Suri dukung langkah Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mencopot Kepala SMAN...

DPW FK-PKBM Jawa Tengah Kirimkan Peserta Terbanyak Dalam Kegiatan Rakornas dan Rakernas 2025 di Jakarta

Pemalang | statusberita.com - Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Riza Patria menyebut, bahwa ada tiga...

Ubah Limbah Kerang Jadi Batako Penghasil Listrik, Inovasi ME’Team Maksimalkan Pengelolaan Limbah Perikanan

Jakarta | statusberita.com - Memiliki 62% luas wilayah berupa perairan seluas 6,32 juta kmยฒ, produksi perikanan Indonesia di...