back to top

Ernawaty Tampubolon, Peduli dengan Keragaman Menuju Jawa Barat yang Toleran Kondusif dan Sejahtera

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Ernawaty Tampubolon, seorang calon DPD RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat, telah mengumumkan kesiapannya untuk maju sebagai calon legislator dalam Pemilihan Umum 2024. Hal ini diungkapkannya setelah berhasil lolos verifikasi faktual dan mendapatkan hak untuk menjadi calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) yang mewakili Provinsi Jawa Barat.

Ernawaty Tampubolon dikenal sebagai seorang tokoh yang gigih dalam memperjuangkan toleransi beragama. Dia berbicara tentang kesiapannya dalam sebuah wawancara dengan statusberita.com setelah mengunjungi sekretariat DPD Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) di Depok, Jawa Barat pada tanggal 1 September 2023.

” Saya ingin merawat keragaman, untuk menuju Jawa Barat yang lebih toleran, kondusif, dan sejahtera,” ujar Ernawaty Tampubolon dengan semangat.

Calon DPD RI, Ernawaty Tampubolon, saat kunjungan diri nya ke Sekretariat DPD MUKI Kota Depok. (Foto:statusberita.com)

Menurutnya, jika dipercayakan oleh masyarakat Jawa Barat untuk duduk di Senayan nanti, tiga hal utama yang akan dia perjuangkan adalah toleransi, kondusivitas, dan kesejahteraan.

“Jika saya dipercayai sebagai DPD/Senator nanti, saya akan memperjuangkan adanya peraturan Gubernur tentang toleransi beragama,” tambahnya.

Ernawaty Tampubolon adalah seorang wanita yang gigih dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat yang tertindas. Ia memiliki latar belakang pendidikan dalam Teknik Kimia dari USU Medan, Psikologi dari YAI Jakarta, dan gelar S2 dalam Konseling dari STT Kharisma Bandung – LK3. Dengan pendidikan yang dimilikinya, dia bertekad untuk membuktikan bahwa dia akan berjuang dengan bukti nyata.

Calon DPD RI ini juga berbicara tentang keragaman dalam kehidupan beragama. Dia akan memperjuangkan hak-hak umat beragama agar mereka dapat menjalani ibadah dengan aman, nyaman, dan kondusif sesuai dengan Undang-Undang.

“Sebagaimana yang diatur oleh Undang-Undang, kita berhak menjalani ibadah dengan teratur dan kondusif,” katanya.

Ernawaty Tampubolon berharap dapat mendapatkan dukungan suara dari relawan dan pihak gereja yang telah mendukungnya untuk lolos verifikasi faktual. Dengan modal awal lima ribu suara yang telah terkumpul, dia berkomitmen untuk terus berusaha mendapatkan satu setengah juta suara dari jumlah pemilih sekitar tiga puluh lima juta Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang berasal dari 27 Kabupaten dan Kota di Jawa Barat, agar dapat duduk di kursi Senator di DPD RI nanti. (Roni)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Kadis Perdagangan Tetapkan SK Verifikator Sebelum Pelantikan Bupati, Ada Apa ?

Lombok Timur | statusberita.com - Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lombok Timur Mahsin, secara mengejutkan menetapkan Surat Keputusan yang...

Warga Pondok Jaya Sebut H. Iman Yuniawan Orang yang Berdedikasi Tinggi Kepada Masyarakat

Depok | statusberita.com - Warga Pondok Jaya menyebut mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok dari...

Hadir di TPS 46 Tapos, H. Hamzah Dapat Antusias Warga

Depok | statusberita.com - Kedatangan H. Hamzah di TPS 46 RT 04/ RW 07 Kelurahan Cimpaeun Tapos hari...

Derry Kurnia : Serangan Fajar & Black Campaign Lahirkan Para Politisi Karbitan yang Merusak Sistem Demokrasi Bangsa

Depok | statusberita.com - Menyikapi maraknya pemberitaan terkait 'Serangan Fajar' (bagi - bagi uang pasca pencoblosan Pemilu) Derry...