Tangerang | statusberita.com – Ada sebanyak enam kasus Gagal Ginjal Akut (GGA) ditemukan yakni di Kota Tangerang, kasus gagal ginjal akut tersebut, terdeteksi menyerang anak yang berusia di bawa lima tahun, diantarnya ada empat belita yang meninggal dunia.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dr Dini Anggraeni menjelaskan, ada enam kasus yang ditemukan berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan, empat anak yang meninggal.
“Terkait kasus gagal ginjal akut, sehingga ada beberapa anak yang menjadi korban gagal ginjal akut, anak di bawah usia lima tahun di Kota Tangerang,” ucap dr Dini Anggraeni kepada awak media, pada Rabu (26/10/2022).
Dari enam kasus tersebut, ada empat anak yang meninggal dunia, diantaranya satu anak sudah sembuh dan sudah pulang kerumah, sementara itu masih ada 1 pasien lagi yang masih menjalani perawatan.
Lebih lanjut Dini menjelaskan, beberapa pasien gagal ginjal akut itu mulanya terdata Dinkes Kota Tangerang, usai Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) menyampaikan laporan itu ke Kementerian Kesehatan RI.
“Empat kasus gagal ginjal akut ini, sehingga merenggut yawa anak merupakan kasus report atau lama, ada yang di bulan Juni 2022 dan ada di bulan Agustus 2022, jadi bukan kasus baru,” ucap nya.
Kendati demikian Dini menuturkan, hingga saat ini belum diketahui penyebab meningalnya empat anak balita itu apakah berkaitan dengan larangan mengkonsumsi obat sirup yang disampaikan beberapa waktu lalu.
Kemudian dari antara kasus gagal ginjal ini apakah berhubungan dengan larangan peredaran dari obat sirup masih kami telusuri.
Kemenkes RI meneruskan dari laporan ini ke Dinkes Kota Tangerang, supaya kami bisa menelusur kepada keluarga untuk mencari tau, kira-kira apa ada obat-obat tertentu atau tidak,” pungkas nya. (Saepuin)