back to top

Dari Nada Musik ke Sorot Politik: Nani Sugianto, Melodi Perubahan di DPRD Depok 2024

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Penyanyi kondang era 80-an, Nani Sugianto, yang berasal dari Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, saat ini tidak hanya melodi indah yang dibawakannya dan mencuri perhatian, tetapi juga niat tulusnya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Depok. Langkah besar di dunia politik diambilnya dengan mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Depok melalui Partai Amanat Nasional (PAN) pada Pemilihan Umum Legislatif 2024.

Dalam perhelatan politik ini, Nani akan bersaing memperebutkan kursi legislatif di Daerah Pemilihan IV, yang melibatkan Kecamatan Sukmajaya Kota Depok. Meskipun kariernya di dunia musik telah melekat kuat, wanita kelahiran Jakarta ini merasa terpanggil untuk memberikan kontribusi lebih besar kepada Nusa dan Bangsa, khususnya masyarakat Depok.

“Saya ingin bekerja untuk rakyat. Sekarang adalah waktunya untuk berbakti kepada Nusa Bangsa, terutama di Dapil IV Sukmajaya Kota Depok,” ujar Nani dengan tegas kepadaย  statusberita.com setelah mengikuti rapat koordinasi Partai PAN di Kinasih Cilangkap Tapos, Minggu (8/10/2023).

Motivasi Nani terfokus pada peran legislatifnya untuk meningkatkan sektor pendidikan dan ketenagakerjaan di Depok. Dia menyadari bahwa melalui pengabdian di DPRD, dia dapat memperjuangkan aspirasi warga, membawa perubahan positif di bidang pendidikan, dan memperhatikan ketenagakerjaan.

“Meningkatkan taraf hidup dimulai dari meningkatkan taraf hidup keseharian dan memandirikan rumah tangga. Saya ingin membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat,” tandasnya.

Nani juga menekankan pentingnya memandirikan ibu rumah tangga sebagai kunci dalam membentuk generasi masa depan yang kuat dan positif. Baginya, proses ini akan menciptakan fondasi bagi anak-anak bangsa untuk tumbuh menjadi individu yang berkontribusi positif bagi masyarakat.

Dengan tekad dan semangatnya, Nani aktif terlibat dalam kegiatan sosialisasi langsung dengan masyarakat Sukmajaya Kota Depok. Tujuannya adalah untuk memahami secara langsung kebutuhan dan aspirasi warga, serta untuk menjalin dialog yang lebih erat dengan mereka.

Proses ini merupakan langkah konkret untuk menggantikan peran almarhumah Afrida sebagai calon legislatif PAN. Dengan target ambisius tujuh ribu suara, Nani optimis bahwa dukungan masyarakat akan membawanya ke kursi legislatif DPRD Kota Depok pada Pemilu 2024. Semoga perjalanan politik Nani Sugianto tidak hanya memberikan harmoni di panggung musik, tetapi juga melodi sukses dalam mewujudkan perubahan di tingkat legislatif. (Roni)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Kadis Perdagangan Tetapkan SK Verifikator Sebelum Pelantikan Bupati, Ada Apa ?

Lombok Timur | statusberita.com - Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lombok Timur Mahsin, secara mengejutkan menetapkan Surat Keputusan yang...

Warga Pondok Jaya Sebut H. Iman Yuniawan Orang yang Berdedikasi Tinggi Kepada Masyarakat

Depok | statusberita.com - Warga Pondok Jaya menyebut mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok dari...

Hadir di TPS 46 Tapos, H. Hamzah Dapat Antusias Warga

Depok | statusberita.com - Kedatangan H. Hamzah di TPS 46 RT 04/ RW 07 Kelurahan Cimpaeun Tapos hari...

Derry Kurnia : Serangan Fajar & Black Campaign Lahirkan Para Politisi Karbitan yang Merusak Sistem Demokrasi Bangsa

Depok | statusberita.com - Menyikapi maraknya pemberitaan terkait 'Serangan Fajar' (bagi - bagi uang pasca pencoblosan Pemilu) Derry...