back to top

Christmas Operation 2023: GBI Rock Home Bukit Novo Bagikan 2000 Paket Sembako

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Dalam rangka Christmas Operation 2023, gereja GBI Rock Home Depok menghadirkan kebaikan dengan menyajikan 2000 paket sembako kepada warga. Pendeta Virgie Hutauruk, ibu gembala gereja, menyampaikan rasa syukur karena ini sudah kali ketiga dilakukan, dan setiap tahunnya paket sembako terus bertambah.

Pendeta Virgie menyebutkan bahwa dukungan untuk acara Christmas Operation berasal dari donasi para jamaat, yang kemudian dibagikan kepada warga, terutama yang berada dekat dengan gereja.

“Ini adalah acara Christmas Operation Rock Home yang pertama kali diadakan pada tahun 2021,” ujar Pendeta Virgie Hutauruk kepada statusberita.com, Sabtu (16/12/2023).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa hari ini, berkat sumbangan dari seluruh jamaat GBI Rock Home, 2000 paket sembako berhasil disalurkan. “Setiap tahun, jumlah paketnya bertambah. Mulai dari seribu paket pada tahun 2021, seribu limaratus paket pada tahun 2022, dan tahun ini menjadi dua ribu paket,” ungkapnya.

Pendeta Virgie juga menambahkan bahwa pemberian sembako ini mayoritas diperuntukkan bagi warga Pancoran Mas, mengingat gereja berlokasi di Kelurahan Depok. Wilayah sekitar gereja, seperti Bella Cassa, Bukit Novo, Flamboyan, termasuk warga yang berprofesi sebagai security, mendapatkan kesempatan menukarkan kupon dengan paket sembako.

“Kami memusatkan distribusi di lingkungan terdekat gereja. Selebihnya, jamaat memberikan paket sembako kepada tetangga mereka,” tambahnya.

Pendeta juga menjelaskan bahwa rangkaian acara dimulai pada pukul sembilan pagi dengan kegiatan berdoa. Kupon untuk menukarkan sembakonya sudah didistribusikan satu minggu sebelumnya.

“Warga sudah mulai mengantre sejak jam tujuh pagi untuk menukarkan kupon. Namun, acara tetap berjalan sesuai jadwal, dan panitia sudah menyiapkan makanan untuk tamu undangan,” ungkap Pendeta Virgie.

Ia berharap bahwa melalui Christmas Operation ini, selain menyambut Natal, pemberian sembako juga menjadi tindakan baik untuk berbagi, bukan hanya dinilai dari seberapa besar kasih yang diberikan, tetapi juga sebagai contoh bagi komunitas gereja lain untuk terus berbagi kebaikan. (Roni)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...