Depok | statusberita.com – Di bawah kepemimpinan Camat Cilodong, Bambang Eko Sukmono, upaya untuk menjadikan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio putaran kedua menjadi sukses dilakukan dengan melibatkan warga.
Bambang Eko Sukmono mengimbau seluruh warga yang memiliki anak usia 0-59 bulan untuk membawa anak-anak mereka ke Posyandu terdekat guna mendapatkan imunisasi polio. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memastikan bahwa 95 persen anak di wilayah Cilodong menerima imunisasi polio.
“Saya mengajak dan mengimbau kepada masyarakat untuk menyukseskan program ini. Bagi orang tua yang memiliki anak usia 0-59 bulan untuk mengikuti Sub PIN Polio putaran dua,” ajak Camat Cilodong, Senin (22/05/23).

“Ini penting dilaksanakan untuk anak-anak kita agar tumbuh sehat dan kuat menjadi generasi penerus bangsa Indonesia,” imbuhnya.
Dalam pelaksanaan putaran kedua Sub PIN Polio di Cilodong, para orang tua menunjukkan antusiasme yang tinggi. Sejak pagi hari, warga telah memenuhi Posyandu Delima 1 di Perumahan Benteng, RW 02, Kelurahan Kalibaru, untuk melakukan imunisasi bagi anak-anak mereka.
Murni, seorang warga dari RW 02, Kelurahan Kalibaru, menyambut baik kegiatan ini dan mengungkapkan kegembiraannya.
“Alhamdulillah, kami sudah mengikuti putaran pertama, dan kami juga akan mengikuti putaran kedua agar imunisasi anak-anak kami lengkap. Ini sangat penting bagi anak-anak Indonesia agar terhindar dari polio,” tutur Murni.
Dengan dukungan aktif dari Camat dan partisipasi masyarakat yang tinggi, diharapkan target imunisasi polio sebesar 95 persen dapat tercapai di Cilodong. (Roni)