back to top

Buka Puasa Bersama, Hasbullah Rahmad Bagikan 500 Paket Sembako dan Santuni Anak Yatim

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – H. Muhammad Hasbullah Rahmad, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, menggelar acara buka puasa bersama (Bukber) bersama masyarakat Kota Depok dan kader Partai Amanat Nasional (PAN) se-Kota Depok di kediamannya di Jalan Raya Kalimulya, Depok, Sabtu (15/04/2023).

Pantauan statusberita.com di lapangan, meskipun di guyur hujan, masyarakat Kota Depok yang terdiri dari berbagai elemen diantaranya, Organisasi Masyarakat, Lembaga Swadaya Masyarakat, Tokoh Agama terlihat antusias menghadiri acara Bukber dan Zikir bersama.

Buka Puasa Bersama, Hasbullah Rahmad Bagikan 500 Paket Sembako dan Santuni Anak Yatim

“Alhamdulillah, kita masih di berikan oleh Allah SWT nikmat Islam, nikmat iman dan nikmat sehat, sehingga kita masih dapat berkumpul bersama menjalin silahturahmi dan berbuka puasa bersama. Saya juga mohon maaf jika ada kekurangan dalam penyuguhan hidangan, semoga berkumpulnya kita semua mendapatkan ridho dari Allah SWT, Aamiin,” ujar Hasbullah yang akrab di sapa Bang Has.

Selain acara bukber, ia juga membagikan 500 paket sembako dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu, dhuafa, dan janda.

โ€œSaya bersama bang Romy Bareno, alhamdulillah pada hari ini, kami bisa memberikan santunan dan membagikan 500 paket sembako kepada anak yatim piatu, dhuafa, dan janda. Semoga tahun depan bisa lebih banyak lagi,โ€ ujar Hasbullah yang juga sebagai Sekretaris DPW PAN Jabar di dampingi Romy Bareno selaku Wasekjen DPP PAN dan Desy Ratna Sari selaku Ketua DPWย  PAN Jabar.

Buka Puasa Bersama, Hasbullah Rahmad Bagikan 500 Paket Sembako dan Santuni Anak Yatim

Ditempat yang sama, Ketua DPW PAN Jabar, Desy Ratnasari sangat mengapresiasi kegiatan bukber dan pendampingan yang diselenggarakan kadernya.

โ€œMudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi wujud kecintaan dan kepercayaan masyarakat. Juga sebagai bentuk ibadah bagi beliau sebagai hamba Allah SWT,โ€ kata Desi yang juga anggota DPR RI dari Dapil IV Kota dan Kabupaten Sukabumi.

Hal senada juga di tuturkan Wakil Sekjen DPP PAN, Romy Bareno menuturkan bahwa, ini merupakan kegiatan rutin tahunan Hasbullah. โ€œSemoga menjadi berkah dan juga bermanfaat bagi semua orang,โ€ ucap Romy.

Sementara itu salah seorang warga, Arief menyebutkan bahwa setiap tahun Bang Has selalu mengadakan buka puasa bersama, juga selalu mengundang warga maupun simpatisannya.

Buka Puasa Bersama, Hasbullah Rahmad Bagikan 500 Paket Sembako dan Santuni Anak Yatim

“Alhamdulillah setiap tahun Pak Hasbullah adakan buka puasa bersama, juga selalu mengundang warga maupun simpatisannya. Saya pribadi turut ucapkan terima kasih, dan bersyukur masih ada seorang anggota Dewan seperti Pak Hasbullah, masih ingat untuk adakan acara berbuka puasa bersama,”ucap Arief warga Kecamatan Sukmajaya.

“Beliau juga sempat berucap bahwa acara ini menjadi salah satu kewajiban bahkan beliau merasa berhutang kalau belum melaksanakan acara bukber ini. Terima kasih sekali lagi untuk pak Hasbullah, semoga sehat selalu dan di perbanyak rejekinya oleh Allah SWT,” tuturnya mendoakan.

Acara yangย  dihadiri oleh Desy Ratnasari, Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Barat, Wakil Sekjen DPP PAN Romy Bareno, Nurhasan, anggota DPRD Kota Depok, Seknas Ganjar Indonesia (SGI) Kota Depok,ย  Pengurus dan para kader PAN se-Kota Depok berjalan penuh khidmat dan kebersamaan. (Emy)

 

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...