Tangerang | statusberita.com – Inovasi dari anak muda Indonesia terus berlanjut, salah satunya dari Kota Tangerang. Affan Arisga, pemilik Munim Indonesia, memulai usahanya dengan menjual minuman kekinian dari gerobak. Namun, dia memiliki ambisi untuk membuat usahanya berbeda dan berkelanjutan. Pada awal tahun 2019, Munim membuka outlet pertamanya di Poris, dekat Stasiun Poris. Pada akhir tahun yang sama, mereka sudah memiliki 11 outlet di Tangerang dan Depok.
Pandemi yang melanda tak menyurutkan langkah Munim, malahan memberi berkah. Meski banyak usaha lain harus gulung tikar, Munim justru berhasil membuka lebih banyak outlet. Omzetnya meningkat sebanyak 200 persen, dan mereka berhasil menambah 15 outlet di tahun 2020. Selama pandemi, mereka mengandalkan pesanan online untuk menjaga transaksi tetap berjalan. Yang menarik, Munim tidak hanya tetap mempertahankan karyawan, tapi juga menambah jumlah karyawan dan outlet baru, di kutip, Rabu (02/08/2023)
Saat ini, Munim Indonesia sudah memiliki 30 outlet yang tersebar di Tangerang, Depok, Jakarta, Bangka Belitung, dan Palembang. Mereka terus berinovasi untuk mengikuti tren yang terus berubah dengan cepat. Beberapa menu favorit di Munim antara lain Boba Brown Sugar, Earl Grey Milk Tea, Thai Tea, Green Tea, dan Es Permen Karet Viral.
Untuk tetap relevan dengan tren, Munim selalu mengupdate menu mereka. Salah satu inovasi terbaru mereka adalah ice cream cone yang dijual dengan harga sangat terjangkau, hanya 5 ribu rupiah saja. Selain itu, Munim juga menawarkan berbagai promo menarik setiap bulannya.
Bagi Anda yang ingin mencicipi menu unik dari Munim Indonesia, Anda dapat mengunjungi outlet-outlet terdekat. Informasi mengenai lokasi outlet Munim dapat ditemukan di laman Instagram @munim.official. (Edh)