Depok | statusberita.com – Setelah belasan kios di Pasar Kemiri Muka mengalami kebakaran pada Minggu (26/03) sore, para pedagang terdampak mulai membersihkan puing-puing kios mereka. Pembersihan telah dimulai sejak Rabu (29/03) kemarin dan masih berlangsung hingga saat ini.
Wahyu Syahadat, Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pasar Kemiri Muka, menjelaskan bahwa ada 15 kios yang terdampak kebakaran. Saat ini, para pedagang belum dapat melakukan aktivitas berjualan karena kios mereka masih dalam kondisi rusak.
“Dari kemarin kami masih membersihkan kios pasca kebakaran. Rencananya, setelah semuanya sudah rapi, para pedagang akan mulai berdagang lagi,” jelas Wahyu,ย Kamis (30/03/23).
Belasan kios yang terdampak kebakaran menjual ayam, daging, bumbu, dan sembako. Para pedagang harus berhenti berjualan karena kios mereka terbakar dan belum memiliki lapak untuk berdagang.
Namun, pihak UPTD Pasar Kemiri Muka tidak tinggal diam. Wahyu mengatakan bahwa mereka akan mengajukan bantuan untuk perbaikan kios kepada Wali Kota Depok, Mohammad Idris.
“Kami akan mengajukan permohonan bantuan melalui anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT). Kami berharap Bapak Wali Kota Depok dapat membantu para pedagang,” ujarnya (Roni)