back to top

UPTD Puskesmas Sawangan Targetkan Vaksinasi Polio Lebih Dari 2.600 Anak

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – UPTD Puskesmas Sawangan akan memberikan vaksinasi polio kepada 2.677 anak usia 0-59 bulan di Kecamatan Sawangan.

Menurut Kepala UPTD Puskesmas Sawangan, Mukti Purnaningsih, pihaknya siap mensukseskan program Pekan Imunisasi Sub Nasional (PIN) Polio yang berlangsung mulai hari ini hingga 9 April 2023. Kegiatan sweeping hari demi hari untuk memastikan target dapat tercapai.

โ€œAda kurang lebih enam Posyandu yang menyelenggarakan program hari ini. Untuk wilayah Puskesmas Sawangan, semuanya dilaksanakan di Posyandu, tidak ada di PAUD atau TK. Pendataan masih berlangsung, dan sekitar 50% anak sudah menerima vaksin, dengan asumsi ada 100 anak di setiap Posyandu,”ujarnya,Senin (03/04/03).

Mukti menambahkan Sub PIN Polio akan dilakukan dalam dua putaran. Putaran pertama akan berlangsung dari 3-9 April 2023, dan putaran kedua akan berlangsung dari 15-21 Mei 2023.

โ€œDengan slogan ‘Tetes Manis Untuk Kaki Sehat’, kami mengajak semua orang tua yang memiliki anak usia sasaran untuk mengikuti program Sub PIN Polio ini,โ€ pungkasnya.

Untuk mengikuti program Sub PIN Polio, warga wajib membawa Buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) dan fotokopi Kartu Keluarga (KK).

Untuk mensukseskan PIN Polio, pihaknya melibatkan aparat kecamatan dan pemangku kepentingan dalam beberapa upaya, seperti pendataan dan penyisiran ke rumah warga agar semua balita bisa mendapatkan imunisasi polio.

โ€œSemua bekerja sama untuk mencapai target 95% implementasi PIN Polio di Kota Depok,โ€ tutup Mukti. (Roni)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Dukung Program Kerja Pemerintah Kupang, Srikandi CS an Gelar Senam Sehat dan Bugar Bersama

Kupang | statusberita.com - Masyarakat di lingkungan Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, dengan antusias mengikuti...

Dinkes Kota Depok Sosialisasikan Kawasan Tanpa Rokok

Depok | statusberita.com - Dalam upaya menurunkan jumlah perokok di tujuh zona bebas tanpa rokok (KTR), Pemerintah Kota...

USAID Prevent TB Edukasi Masyarakat Depok tentang Pentingnya Terapi Pencegahan Tuberkulosis

Depok | statusberita.com - Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) Prevent TB menggelar acara sosialisasi terkait Terapi Pencegahan...

Inovasi Pojok Mobile JKN RSUD KiSA Kota Depok, Akses dan Kepuasan Pasien dalam Era Jaminan Kesehatan

Depok | statusberita.com - Sebagai mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah Khidmat Sehat...