back to top

Hujan Deras “Wilayah Dki Jakarta Macet”

Date:

Share post:

Reporter: Sawijan

Jakarta | statusberita.com – Hujan deras mengguyur kota Jakarta. Banjir menggenangi sejumlah wilayah di Jakarta pada, Jumat (9/9) malam.

Banjir diakibatkan hujan yang terus mengguyur ibu kota Jakarta sejak sore.

Mohammad Insaf Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengatakan hal tersebut diketahui dari data terakhir pukul 18.30 WIB.

Insaf mengatakan informasi genangan saat ini terdapat enam ruas jalan tergenang di Wilayah DKI Jakarta,” saat dikonfirmasi, pada Jum’at (9/9).

Enam ruas jalan yang tergenang di antaranya di Jakarta Barat terdapat satu ruas jalan tergenang, yakni di Jalan Lingkar Luar Barat, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan dengan ketinggian air 20 cm.

Insaf mengatakan, di Jakarta Pusat terdapat empat ruas jalan tergenang, yakni; Jalan Melati Suci (belakang Hotel Millenium) Tanah Abang; depan Pasar Tanah Abang Blok G; Jalan H. Samanhudi, RT 05/RW 05, Sawah Besar; dan Jalan Budi Kemuliaan, Gambir. Menurut Insaf ketinggian banjir di empat lokasi itu berkisar 20-25 cm.

Kemudian, satu titik banjir lainnya yakni di Jalan Pisangan Baru Utara RT 009/ RW014, Kelurahan Pisangan Baru, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur dengan ketinggian air 20 cm.

Saat ini BPBD, Dinas Sumber Daya Air, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat), san PPSU kelurahan sedang menangani genangan tersebut,” kata Insaf.

Insaf juga menerangkan Genangan ditargetkan akan surut dalam waktu cepat,” imbuhnya.

Sementara itu, berdasarkan laporan BPBD di akun resmi mereka di Twitter, @BPBDJakarta, akibat hujan saat ini Pintu Air Pasar Ikan berstatus Siaga 2. Warga di Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing dan Kalibaru diminta mewaspadai banjir.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa hampir seluruh wilayah Jakarta masih akan diguyur hujan hingga malam hari.

Mengutip akun @BPBDJakarta.”Masih berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | statusberita.com - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | statusberita.com - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya...

Fokus Putus Mata Rantai Kemiskinan, Presiden Siap Resmikan 53 Sekolah Rakyat Berasrama dalam Waktu Dekat

Jakarta | statusberita.com - Prabowo Subianto Presiden RI telah mengumumkan secara resmi terkait rencana pembangunan 200 Sekolah Rakyat...

Kapolres SBB Sebut Ratusan Personilnya Siap Amankan Idul Fitri 1446H

Maluku | statusberita.com - Polisi Resort (Polres) Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku siapkan sebanyak 106 Personil untuk...