back to top

200 Anak Di-Sunat Gratis dalam Bakti Sosial PPNI dan Info Depok di Alun-alun Kota Depok

Date:

Share post:

Depok | statusberita.com – Sebanyak 200 anak laki – laki mengikuti kegiatan sunatan massal gratis yang diadakan oleh Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Depok bekerjasama dengan Komunitas Info Depok di Alun – alun Kota Depok pada hari Minggu (19/03/23). Kegiatan ini merupakan bagian dari bhakti sosial dalam rangka memperingati HUT ke-49.

Adi Suman, Ketua Pelaksana Sunatan Massal mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian organisasi mereka terhadap masyarakat yang mempunyai anak laki – laki yang belum disunat. Ia juga mengungkapkan antusiasme masyarakat yang cukup tinggi terhadap kegiatan ini. Setelah sunatan massal, bhakti sosial juga menyelenggarakan donor darah bagi penderita Talasemia.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Depok Manto, menghadiri acara tersebut dan menyambut baik upaya komunitas untuk melaksanakan kegiatan positif untuk masyarakat. Menurutnya, kegiatan bhakti sosial seperti ini merupakan wujud realisasi tugas salah satu unsur tujuh aktor pembangunan (Heptahelix) dalam membantu pemerintah mensejahterakan masyarakatnya.

“Terima kasih untuk Pemerintah Kota Depok, stakeholder, dan masyarakat yang telah mendukung acara ini. Rencananya Juni atau Juli mendatang juga akan digelar sunatan massal kembali dengan sasaran yang lebih banyak”, ucap Adi Suman.

Manto berharap, kegiatan – kegiatan positif seperti ini akan lebih banyak dilakukan oleh masyarakat atau komunitas, sehingga tercipta sinergi dalam menuju Kota Depok yang maju, berbudaya, dan sejahtera. Kegiatan sunatan massal gratis ini menjadi contoh nyata bahwa dengan kerjasama dan kepedulian terhadap masyarakat, kita dapat menciptakan sebuah lingkungan yang lebih baik dan sejahtera bagi semua.

“Semoga kegiatan – kegiatan positif seperti ini lebih banyak lagi dilakukan oleh masyarakat atau komunitas, sehingga tercipta sinergi dalam menuju Kota Depok yang maju, berbudaya dan sejahtera,” tutupnya.(Arf)

Berita terbaru

spot_img

Berita terkait

Dukung Program Kerja Pemerintah Kupang, Srikandi CS an Gelar Senam Sehat dan Bugar Bersama

Kupang | statusberita.com - Masyarakat di lingkungan Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, dengan antusias mengikuti...

Dinkes Kota Depok Sosialisasikan Kawasan Tanpa Rokok

Depok | statusberita.com - Dalam upaya menurunkan jumlah perokok di tujuh zona bebas tanpa rokok (KTR), Pemerintah Kota...

USAID Prevent TB Edukasi Masyarakat Depok tentang Pentingnya Terapi Pencegahan Tuberkulosis

Depok | statusberita.com - Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) Prevent TB menggelar acara sosialisasi terkait Terapi Pencegahan...

Inovasi Pojok Mobile JKN RSUD KiSA Kota Depok, Akses dan Kepuasan Pasien dalam Era Jaminan Kesehatan

Depok | statusberita.com - Sebagai mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah Khidmat Sehat...